Kampung Manggis Wakili Padang Panjang dalam Penilaian Gerakan PKK Tingkat Provinsi

Foto Investigasi Mabes
Kampung Manggis Wakili Padang Panjang dalam Penilaian Gerakan PKK Tingkat Provinsi
Kampung Manggis Wakili Padang Panjang dalam Penilaian Gerakan PKK Tingkat Provinsi

Sementara Ny. Detta Vasco menjelaskan, penilaian dilakukan untuk melihat sejauh mana sinergi antara PKK dan Pemko dalam mewujudkan keluarga yang sehat, berdaya, dan mandiri.

"Ini bukan sekadar perlombaan, tetapi merupakan momentum untuk terus memperkuat semangat kebersamaan, berinovasi, dan meningkatkan kualitas program PKK. Kampung Manggis telah menunjukkan komitmen luar biasa yang patut diapresiasi," ungkapnya.

Sedangkan Ny. Maria Hendri juga menyampaikan penghargaan atas dedikasi dan kerja keras kader PKK Kampung Manggis. Ia berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas gerakan PKK secara menyeluruh di Padang Panjang.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten
"PKK bukan hanya tentang lomba, tapi bagaimana program-programnya mampu menyentuh langsung kebutuhan masyarakat. Ketulusan para kader menjadi kekuatan utama gerakan ini, dan Kampung Manggis telah membuktikannya. Semoga kita meraih hasil terbaik untuk kota kita," tutupnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan dan wawancara tim penilai ke masing-masing Pokja. Dalam kesempatan ini, Wako Hendri dan Wawako Allex juga menyempatkan diri berbelanja produk batik lokal Padang Panjang di Toko UP2K Kelurahan Kampung Manggis. (andes)

Editor : Investigasi Mabes
Sumber : Kominfo
Bagikan


Berita Terkait
Terkini