InvestigasiMabes.com l Kuala Tungkal – Bupati Tanjung Jabung Barat Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag menghadiri Rapat Konsolidasi Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Pembentukan Koperasi Desa dan Kelurahan Merah Putih Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Kegiatan ini digelar di Aula Pola Utama Kantor Bupati, Kamis (3/7).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris Daerah, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Kepala OPD terkait, para camat, para kepala bagian di lingkungan Sekretariat Daerah, serta tamu undangan lainnya.
Dalam arahannya, Bupati Anwar Sadat menegaskan bahwa rapat konsolidasi ini merupakan wujud komitmen Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat dalam mendukung penuh pembentukan Koperasi Merah Putih. Menurutnya, koperasi ini bukan sekadar entitas bisnis, melainkan representasi dari semangat gotong royong dan kemandirian masyarakat desa.
Bupati juga menginstruksikan kepada seluruh OPD yang tergabung dalam Satgas Percepatan Pembentukan Koperasi Merah Putih agar memberikan prioritas dan fasilitasi penuh terhadap operasional koperasi. Fasilitas tersebut meliputi dukungan usaha pupuk, Pertashop, keagenan LPG, serta pendampingan dan pelaporan yang berkelanjutan.
Editor : Investigasi MabesSumber : Tim buru berita