Kami mendesak: buka rekaman CCTV itu sekarang. Jangan tunggu tekanan publik memuncak. Jangan menunggu ada korban jiwa untuk bertindak terbuka. Hukum harus ditegakkan, siapa pun yang terlibat, termasuk jika ada oknum dari pihak pengelola SPBU maupun aparat yang bermain mata.
Insiden ini adalah ujian besar bagi Pertamina dan aparat penegak hukum. Apakah mereka akan berdiri di sisi kebenaran dan keadilan, atau justru memilih jalan sunyi yang hanya akan membakar habis sisa-sisa kepercayaan rakyat?
Editor : Redaktur