Satpolairud Polres Kendal Perketat Pengamanan Objek Wisata Pantai Jelang Tahun Baru 2026

Foto Investigasi Mabes
Satpolairud Polres Kendal Perketat Pengamanan Objek Wisata Pantai Jelang Tahun Baru 2026
Satpolairud Polres Kendal Perketat Pengamanan Objek Wisata Pantai Jelang Tahun Baru 2026

Investigasimabes.com l Kendal – Satuan Polisi Perairan dan Udara (Satpolairud) Polres Kendal menyiagakan personel di sejumlah titik wisata pesisir dalam rangka Operasi Lilin Candi 2025 dan pengamanan menyambut Tahun Baru 2026. Langkah ini dilakukan guna menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat yang mulai memadati kawasan pantai, Selasa (30/12/2025).

Dua lokasi utama yang menjadi fokus pengamanan kali ini adalah Pantai Ngebum di Kecamatan Kaliwungu dengan jumlah pengunjung tercatat sekitar 200 orang, serta Pantai Indah Kemangi (PIK) di Kecamatan Kangkung yang terpantau lebih padat dengan kunjungan mencapai 400 orang.

Dalam kegiatan tersebut, personel Satpolairud tidak hanya melakukan penjagaan statis, tetapi juga berkeliling memberikan imbauan langsung menggunakan pengeras suara. Petugas menekankan pentingnya kewaspadaan orang tua terhadap anak-anak yang bermain air di bibir pantai guna mencegah terjadinya kecelakaan air.

"Kehadiran kami di sini adalah untuk memastikan perayaan libur panjang Natal dan Tahun Baru berjalan kondusif. Kami fokus pada pencegahan potensi bahaya di area wisata air," ujar Kasat Polairud Polres Kendal, AKP Hariyono, S.H.

Hingga saat ini, pelaksanaan pengamanan di kedua objek wisata tersebut dilaporkan berjalan dengan aman dan lancar. Berdasarkan pantauan petugas di lapangan, tidak ditemukan adanya kejadian menonjol maupun gangguan kamtibmas.

Editor : Investigasi Mabes
Sumber : Humas Polda Jateng
Bagikan


Berita Terkait
Terkini