InvestigasiMabes.com l Padang -- Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah, melantik enam Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumbar di Auditorium Gubernuran, Jumat (2/1). Pelantikan ini bertujuan untuk mengisi kekosongan dan memperkuat kinerja birokrasi.
"Ini untuk mengisi jabatan yang kosong sekaligus penguatan kinerja birokrasi. Total yang dilantik tadi ada enam orang," kata Gubernur Mahyeldi.
Mahyeldi menegaskan, pengisian jabatan ini telah dilaksanakan secara profesional dan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan. "Ini merupakan momentum yang tepat untuk meneguhkan kembali komitmen bersama dan menyelaraskan langkah untuk mewujudkan kinerja pemerintahan yang semakin baik," ujarnya.
Berikut daftar 6 pejabat yang dilantik:
1. Dr. Ir. Reti Wafda, MTP, sebagai Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Keuangan Setda Provinsi Sumbar2. Syefdinon, S.Sos., MM, sebagai Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Sumbar
3. Al Amin, S.Sos., MM, sebagai Kepala Badan Pendapatan Daerah Sumbar
Editor : Investigasi MabesSumber : Humas pemprov sumbar